Informasi Lapor Diri Peserta Piloting PPG Guru Tertentu Tahap 3 tahun 2024

Sesuai dengan Permendikbud No 19 Tahun 2024, Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah program pendidikan lanjutan yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan sarjana pendidikan maupun non-pendidikan agar memiliki kompetensi yang diperlukan untuk menjadi seorang guru profesional.
Berdasarkan hasil ploting Piloting PPG Guru Tertentu Tahap 3 tahun 2024 dan telah menyatakan kesediaan di SIMPKB, maka mahasiswa harus melakukan Lapor Diri di Laman Lapor Diri Universitas Negeri Surabaya.
Adapun untuk Jadwal Pelaksanaan dan Lapor Diri PPG Guru Tertentu Tahap 3 tahun 2024 di Universitas Negeri Surabaya adalah sebagai berikut:
1. Jadwal Pelaksanaan
2. Ketentuan Lapor Diri
Seluruh berkas lapor diri di bawah ini diunggah melalui aplikasi lapor diri di https://siakaduppg.unesa.ac.id/
a. Pakta Integritas (terlampir)
b. Scan Ijazah S1/DIV (Bila Fotokopi Wajib dilegalisir)
c. Scan Transkrip Nilai S1/DIV
d. Scan Kartu Identitas KTP/SIM
e. Scan Pas Foto Berwarna dimensi 4x6
Dengan Ketentuan:
1) Posisi badan menghadap depan, posisi seimbang sisi kiri- kanan, bagian atas kepala tidak berada tepat di batas foto (ada sisa), dan proporsional untuk ukuran pasfoto (4 x 6),
2) Memakai latar belakang (background) berwarna merah,
3) bukan swafoto (selfie), bukan hasil repro dari foto cetak, bukan crop dari foto lain dan bukan foto hasil edit,
4) Lakukan pengambilan foto dari studio foto untuk mendapatkan hasil yang baik dan gunakan file dari studio tersebut,
5) Tidak ada teks apapun di dalam foto.
Ketentuan khusus untuk pria:
1) Memakai jas berwarna hitam, hem berwarna putih polos dan berkerah, dasi hitam,
2) Tidak memakai kacamata, tidak memakai kopyah/peci/topi.
Ketentuan khusus untuk wanita:
1) Memakai jas berwarna hitam, hem berwarna putih polos dan berkerah, tanpa dasi,
2) Bagi yang berkerudung: memakai kerudung berwarna hitam polos,
3) Tidak memakai kacamata,
4) Bagi yang berkerudung panjang, masih bisa diterima bila kerudungnya menutupi hem putih (dimasukkan ke dalam jas atau menutupi jas).
f. Scan Surat Keterangan Sehat (dari fasilitas layanan kesehatan)
g. Scan Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari Kepolisian
h. Scan Surat Bebas Narkotika, Psikotropika, dan Zat adiktif lainnya/NAPZA (dari Puskesmas/RSUD setempat/Kepolisian/BNN)
i. Scan NPWP
Untuk mengakses laman https://siakaduppg.unesa.ac.id/ peserta PPG Guru Tertentu Universitas Negeri Surabaya menggunakan:
Username : No. UKG (201xxxxxxxx)
Password : No. UKG (201xxxxxxxx)
Untuk Komunikasi dengan Pengelola PPG Universitas Negeri Surabaya, silahkan bergabung di WAG, Pilih salah satu WAG sesuai dengan bidang studi PPG
NAMA WA | MAPEL | Link Group Wa |
PPG GT 3 Unesa Kel. BAHASA | Indonesia, Inggris, Jepang, Jawa, Mandarin | |
PPG GT 3 Unesa Kel. BK, PEKSOS, PLB | Bimbingan Konseling, Pekerjaan Sosial, Pendidikan Luar Biasa | |
PPG GT 3 Unesa Kel. PAUD | Pendidikan Guru PAUD (PG-PPAUD) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. PGSD A | Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. PGSD B | Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. PGSD C | Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. PGSD D | Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. SENI BUD DAN BROADCAST | Seni Budaya, Broadcasting dan Perfilman | |
PPG GT 3 Unesa Kel. EKO, AKUN, MANAJ, PEMASRN | Ekonomi, Akuntansi dan Keuangan Lembaga, Manajemen Perkantoran dan layanan Bisnis, Pemasaran | |
PPG GT 3 Unesa Kel. IPA A | Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. IPA B | Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. FIS, MAT, KIM, BIO, TEK LAB MEDIK | Fisika, Matematika, Kimia, Biologi, Teknologi Laboratorium Medik | |
PPG GT 3 Unesa Kel. IPS A | Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) | |
PPG GT 3 Unesa Kel. IPS B | Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) | https://chat.whatsapp.com/BZXSR1u4M23K3rkZ7qXf3W |
PPG GT 3 Unesa Kel. SOS, GEO, PANCASILA, SEJARAH | Sosiologi, Geografi, Pendidikan Pancasila, Sejarah |
PPG GT 3 Unesa Kel. TEKNIK | Informatika, Kecantikan dan Spa, Busana, Kuliner, Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Logistik, Teknik Mesin |
PPG GT 3 Unesa Kel. PJOK A | Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
PPG GT 3 Unesa Kel. PJOK B | Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
Share It On: